Engine Noise Diagnosis 101

share about anything that you do-it-yourself...
Post Reply
User avatar
onta
GC Maniac
GC Maniac
Posts: 1107
Joined: Sun May 25, 2008 7:37 am
Contact:

Engine Noise Diagnosis 101

Post by onta » Mon Feb 01, 2010 9:55 am

Buat man teman yg doyan DIY ada artikel bagus dari http://remanufactured-engines.com/page4.htm" onclick="window.open(this.href);return false;
Topic ini sekaligus buat belajar terjemahan ...hehehehe

Mendiagnosa suara mesin dapat menjadi hal yg paling sulit. Salah diagnosa normal pada umumnya.

Bisa dengan menggunakan stetoskop dokter atau cukup dengan hanya selang selang karet panjang yang ditempelkan di telinga.
Perlu diingat bahwa mendiagnosa suara mesin adalah hanya sebatas memilah-milah sumber permasalahan menjadi lebih sederhana.

Pertama2 lepaskan belt asesoris mobil seperti AC, Alternator dan Power steering, dari cracksaft.
Apabila suara yg dicurigai menghilang, tentu saja sumber permasalahan ada di seputar belt yg dilepas tersebut. Apabila suara yg dicurigai masih muncul maka seharusnya anda dapat mendengarnya lebih jelas sekarang.

Pada mesin karburator biasanya mempunyai pompa bensin mekanik yang menempel di mesin. Sebelum mesin memanas letakkan tangan anda di kepala pompa bensin tersebut, Jika pompa tersebut menimbulkan bunyi, seharusnya anda dapat merasakannya.

Untuk melacak suara kasar dapat dicoba dengan menggunakan ujung stetoskop atau ujung selang karet yg ditempelkan ke permukaan mesin. Luangkan waktu 10 menit untuk mencoba permukaan mesin yang lain, jgn hanya tertumpu pada lokasi dengan suara terkeras. Coba dibayangkan parts yg bergerak di dalam mesin dengan mendengarkan suaranya. Anda melatih telinga anda, tidak cuma hanya mendengar. Telinga yg sdh terlatih dapat membedakan piston atau rocker arm mana yg berbunyi hanya dengan mendengarkan bunyi mesin. Jadi apabila anda sedang berada di bawah mobil dan mengatakan suara berasal dari bawah mesin, pastikan lagi apakah suara tersebut berasal dari pompa olinya atau piston ke 3 atau flywheel atau camsaftnya.


Hantaman setang piston menghasilkan bunyi terkeras pada rpm tinggi (over 2500 RPM). Menaikkan rpm pelan2 akan menghasilkan suara gemerutuk yang khas antara 2500 sampai 3500 rpm.


Setang piston yg sdh parah akan menghantam 2x jika material bearing sdh teramat aus, yg menyebabkan piston menghantam
cylinder head lalu menghantam pula metal duduknya. Suaranya seperti hantaman metal keras diselingi sayu2 suara metal aluminium.

Suara pin piston jarang ditemui di mesin modern saat ini namun sering kali menjadi penyebab salah diagnosis.

Untuk menentukan silinder mana yg bermasalah dapat dicoba dengan mematikan pengapian di silinder yg dicurigai. Apabila suara berubah di silinder yg tidak bekerja, maka masalah ada di seputar part bagian bawah (piston, pen piston, setang atau bearing setang). Mengapa demikian? karena apabila pengapian dicabut di silinder tersebut maka tidak ada ledakan yg mendorong piston ke bawah yg menyebabkan menghantam dasarnya atau gerakan piston menghantam sisi dinding silindernya.

Apabila anda mendapati suara mesin anda berubah lebih halus ketika salah satu silinder tidak bekerja, maka mungkin menjadi perdebatan apa masalahnya karena rumah karter oli bagian bawah dan kepala silinder harus dicopot untuk memperbaikinya.

Umumnya mesin dengan kerusakan pada part bagian dalam (piston, ring, setang, wrist pins or rod bearings) dan kilometer lebih dari 100rb adalah menghabiskan biaya dan tidak dijamin risk free apabila dilakukan perbaikan. Apabila hanya crankshaft yg diganti sementara penyebab kerusakan tersebut telah merusak ring piston, serpihan2 yg muncul naik ke arah rocker arm dan merusak boss pin piston.

Apabila dgn diagnosa di atas suara mesin tidak mengalami perubahan, asumsi mengarah ke parts selain bagian dalam.

Pada banyak kasus suara hantaman setang atau piston, lebih dari satu silinder yang bermasalah sehingga ketika anda mencoba mengeliminir bunyi di salah satu silinder, silinder yang lain masih menimbulkan bunyi namun suaranya berbeda lebih mengarah nyanyian solo, bukan paduan suara piston.

[Post made via Mobile Device] Image

User avatar
onta
GC Maniac
GC Maniac
Posts: 1107
Joined: Sun May 25, 2008 7:37 am
Contact:

Re: Engine Noise Diagnosis 102

Post by onta » Mon Feb 01, 2010 10:37 am

Lanjutan ... http://remanufactured-engines.com/page5.htm" onclick="window.open(this.href);return false;

Ada test sederhana namun belum banyak diketahui untuk mendeteksi hantaman piston di sisi dinding silindernya. Tes yg dimaksud ini valid 100% dan belum pernah salah diagnosis selama kurun waktu 10 tahun.

Ketika mesin dalam keadaan dingin, piston berbahan aluminium betuknya lebih kecil jika dibandingkan dengan silindernya yg berbahan besi.
Oleh karena itu selisih ukuran tersebut menyebabkan suara/noise paling keras saat pagi hari mesin dijalankan. Setelah mesin memanas, piston berbahan aluminium lebih cepat panas dibanding dindng silindernya, sehingga gap antara silinder dan piston semakin mengecil.

Berikut tes yg dilakukan:
Pada pagi hari saat mesin dingin, jalankan mesin hanya 15 detik saja, ingat betul2 suara dan intensitas yang dihasilkan. Setelah 15 detik lalu matikan mesin, buka semua busi, lalu tuangkan 2 tetes oli mesin ke masing2 silinder. Pasang busi kembali, lalu start mesin dan dengarkan kembali.

Apabila mobil anda mempunyai gejala piston menghantam dinding silinder, suara yg dihasilkan sebelumnya akan berkurang banyak atau bahkan malah menghilang. Tapi itu hanya untuk 15 - 20 detik saja, berikutnya suara2 yg lama akan muncul kembali.

Komponen Valve umumnya menghasilkan bunyi paling keras di rpm 1500. Valve lifter yg karakternya trouble free umumnya juga sering salah diagnosa sebagai sumber bunyi. Kontaminasi pada mesin berlumpur oli (sludge) adalah penyebab nomer satu suara valve lifter berbunyi berisik, rendahnya tekanan olie adalah penyebab nomer dua.
Apapun yg anda lakukan, jangan menuangakan cairan flush kedalam mesin yg berendapan oli tinggi. Kita namakan "Instant rod knock" (hantaman setang instan) karena sludge tadi akan memenuhi filter oli dan menyumbatnya, menyebabkan filter bypass valve terbuka. Sehingga metal duduk dan metal jalan akan terbanjiri dengan kotoran2 yg mengalir dari bypass valve tersebut.

Cara yg paling aman untuk membersihkan endapan oli di mesin adalah dengan mempersingkat selang interval ganti oli, biarkan kandungan detergen yg terdapat dalam olie bekerja.

Jika anda mendapati tekanan oli mobil anda rendah, jgn berkutat seputar valve dkk. Apabila anda lakukan masalah akan muncul kembali sedangkan anda sudah menghabiskan biaya tidak sedikit. karena kerusakan tersebut diawali/dikarenakan tekanan oli terlalu rendah.
19 dari 20 mesin yg kami bongkar yg didapati bertekanan oli terlalu rendah, pompa olinya masih bekerja dengan baik. Masalahnya ada di metal duduk dan metal jalan. Jadi berhentilah berharap masalah dapat diatasi hanya dengan mengganti pompa olinya.
Coba berpikir demikian, umumnya, pompa oli terdiri dari roda besi yg berputar di dalam rendaman oli. Semua perangkat di dalam mesin mengalami stress berat kecuali pompa oli.

User avatar
Kurniawan dicky
GC Whore
GC Whore
Posts: 2237
Joined: Thu May 22, 2008 2:13 pm
Location: Bdg-Ckr

Re: Engine Noise Diagnosis 101

Post by Kurniawan dicky » Mon Feb 01, 2010 6:12 pm

Info bagus Om... terjemahannya juga bagus...
Bagus lagi kalo ada conto bunyi2an nya, mungkin format mp3 ato wap.. :D
Lalu kalo pompa oli lemah bukannya di mesin ada oil pressure switch om? yang akan menyala jika tekanan lemah

User avatar
onta
GC Maniac
GC Maniac
Posts: 1107
Joined: Sun May 25, 2008 7:37 am
Contact:

Re: Engine Noise Diagnosis 101

Post by onta » Mon Feb 01, 2010 11:15 pm

soal tekanan oli yg lemah juga masih saya nalar om :D mungkin ruang lingkup yg dibahas seputar mesin yg sdh nyaring suaranya.
kalau jalannya oli setelah pompa -> filter -> pressure switch, mungkin yg menyebabkan low pressurenya gara2 bearing journalnya dah oblak. tekanan olie yg seharusnya mejadi bantalan bearingnya, malah mancur2 blepotan kesana kemari.
Tapi masih mungkin loh ya, namanya jg masih belajar.
Seperti yg dibilang bule sang penulis, kerja pompa relatif sangat ringan dibanding parts yg lain, jadi klo suara mesin halus tapi lampu pressure olienya nyala, dicek dulu jalur elektriknya. bisa jadi kabel putus trus short ke ground atau pressure switchnya yg tewas.
klo ada info lain kabari Om, senang bisa sharing, apalagi klo lebih banyak dapatnya :ymhug:

nb: mp3 blum nemu, tapi klo di youtube banyak terutama mobil GM, entar dipilah2 buat studi kasus O:-)

User avatar
onta
GC Maniac
GC Maniac
Posts: 1107
Joined: Sun May 25, 2008 7:37 am
Contact:

Re: Engine Noise Diagnosis 101

Post by onta » Tue Feb 02, 2010 1:46 am

Kasus percobaan pertama:


Suara apakah ini :-\

User avatar
pauluspaska
GC Maniac
GC Maniac
Posts: 1530
Joined: Thu May 22, 2008 1:27 pm

Re: Engine Noise Diagnosis 101

Post by pauluspaska » Tue Feb 02, 2010 1:37 pm

1. Kalo klep bermasalah biasanya suaranya lebih ringan, seperti ketukan tipis, dan hanya berkisar di "atas" mesin...
2. Suara pulley dan tensioner biasanya berkarakter 'siiiiirrrrrrrrrr' atau 'sriiiiiinggg' di daerah belt
3. Suara delko berkarakter 'tak..tak..tak' seperti bunyi loncatan bunga api.

Suara metal duduk yang bermasalah? nah ini dia...kudu tutup kuping setengah nih..hehehe

Mendiagnosa mesin dari suara, mirip mendengarkan suara hantaman palu pada sistem tiang pancang....
Dengan menutup 2 telinga suara yang 'dalam' justru terdengar...
Grandcivic Kaca Gelap

User avatar
b2199nb
GC Maniac
GC Maniac
Posts: 1349
Joined: Mon Dec 28, 2009 7:28 pm

Re: Engine Noise Diagnosis 101

Post by b2199nb » Tue Feb 02, 2010 3:08 pm

pauluspaska wrote:1. Kalo klep bermasalah biasanya suaranya lebih ringan, seperti ketukan tipis, dan hanya berkisar di "atas" mesin...
2. Suara pulley dan tensioner biasanya berkarakter 'siiiiirrrrrrrrrr' atau 'sriiiiiinggg' di daerah belt
3. Suara delko berkarakter 'tak..tak..tak' seperti bunyi loncatan bunga api.

Suara metal duduk yang bermasalah? nah ini dia...kudu tutup kuping setengah nih..hehehe

Mendiagnosa mesin dari suara, mirip mendengarkan suara hantaman palu pada sistem tiang pancang....
Dengan menutup 2 telinga suara yang 'dalam' justru terdengar...
:ymapplause: :ymapplause:
saya baru belajar dengerin suara mesin mobil pake obeng, lumayan klo gak punya stetoskop :D :D
lagi beda2in suara
mo selamat pelan - pelan, cari perawan cepet - cepet...GAAAASSS POOOOLLLL!!!!

User avatar
onta
GC Maniac
GC Maniac
Posts: 1107
Joined: Sun May 25, 2008 7:37 am
Contact:

Re: Engine Noise Diagnosis 101

Post by onta » Tue Feb 02, 2010 3:16 pm

saya malah pake kemucing kapan hari hehehehe
habis itu ganti gagang sapu, ga puas coba pake kunci T 12.
akhirnya minta stetoskop punya kakak

Jumali
GC Noob
GC Noob
Posts: 1
Joined: Sat Jul 29, 2017 9:45 am

Re: Engine Noise Diagnosis 101

Post by Jumali » Sat Jul 29, 2017 10:36 am

onta wrote:
Mon Feb 01, 2010 9:55 am
Buat man teman yg doyan DIY ada artikel bagus dari http://remanufactured-engines.com/page4.htm" onclick="window.open(this.href);return false;
Topic ini sekaligus buat belajar terjemahan ...hehehehe

Mendiagnosa suara mesin dapat menjadi hal yg paling sulit. Salah diagnosa normal pada umumnya.

Bisa dengan menggunakan stetoskop dokter atau cukup dengan hanya selang selang karet panjang yang ditempelkan di telinga.
Perlu diingat bahwa mendiagnosa suara mesin adalah hanya sebatas memilah-milah sumber permasalahan menjadi lebih sederhana.

Pertama2 lepaskan belt asesoris mobil seperti AC, Alternator dan Power steering, dari cracksaft.
Apabila suara yg dicurigai menghilang, tentu saja sumber permasalahan ada di seputar belt yg dilepas tersebut. Apabila suara yg dicurigai masih muncul maka seharusnya anda dapat mendengarnya lebih jelas sekarang.

Pada mesin karburator biasanya mempunyai pompa bensin mekanik yang menempel di mesin. Sebelum mesin memanas letakkan tangan anda di kepala pompa bensin tersebut, Jika pompa tersebut menimbulkan bunyi, seharusnya anda dapat merasakannya.

Untuk melacak suara kasar dapat dicoba dengan menggunakan ujung stetoskop atau ujung selang karet yg ditempelkan ke permukaan mesin. Luangkan waktu 10 menit untuk mencoba permukaan mesin yang lain, jgn hanya tertumpu pada lokasi dengan suara terkeras. Coba dibayangkan parts yg bergerak di dalam mesin dengan mendengarkan suaranya. Anda melatih telinga anda, tidak cuma hanya mendengar. Telinga yg sdh terlatih dapat membedakan piston atau rocker arm mana yg berbunyi hanya dengan mendengarkan bunyi mesin. Jadi apabila anda sedang berada di bawah mobil dan mengatakan suara berasal dari bawah mesin, pastikan lagi apakah suara tersebut berasal dari pompa olinya atau piston ke 3 atau flywheel atau camsaftnya.


Hantaman setang piston menghasilkan bunyi terkeras pada rpm tinggi (over 2500 RPM). Menaikkan rpm pelan2 akan menghasilkan suara gemerutuk yang khas antara 2500 sampai 3500 rpm.


Setang piston yg sdh parah akan menghantam 2x jika material bearing sdh teramat aus, yg menyebabkan piston menghantam
cylinder head lalu menghantam pula metal duduknya. Suaranya seperti hantaman metal keras diselingi sayu2 suara metal aluminium.

Suara pin piston jarang ditemui di mesin modern saat ini namun sering kali menjadi penyebab salah diagnosis.

Untuk menentukan silinder mana yg bermasalah dapat dicoba dengan mematikan pengapian di silinder yg dicurigai. Apabila suara berubah di silinder yg tidak bekerja, maka masalah ada di seputar part bagian bawah (piston, pen piston, setang atau bearing setang). Mengapa demikian? karena apabila pengapian dicabut di silinder tersebut maka tidak ada ledakan yg mendorong piston ke bawah yg menyebabkan menghantam dasarnya atau gerakan piston menghantam sisi dinding silindernya.

Apabila anda mendapati suara mesin anda berubah lebih halus ketika salah satu silinder tidak bekerja, maka mungkin menjadi perdebatan apa masalahnya karena rumah karter oli bagian bawah dan kepala silinder harus dicopot untuk memperbaikinya.

Umumnya mesin dengan kerusakan pada part bagian dalam (piston, ring, setang, wrist pins or rod bearings) dan kilometer lebih dari 100rb adalah menghabiskan biaya dan tidak dijamin risk free apabila dilakukan perbaikan. Apabila hanya crankshaft yg diganti sementara penyebab kerusakan tersebut telah merusak ring piston, serpihan2 yg muncul naik ke arah rocker arm dan merusak boss pin piston.

Apabila dgn diagnosa di atas suara mesin tidak mengalami perubahan, asumsi mengarah ke parts selain bagian dalam.

Pada banyak kasus suara hantaman setang atau piston, lebih dari satu silinder yang bermasalah sehingga ketika anda mencoba mengeliminir bunyi di salah satu silinder, silinder yang lain masih menimbulkan bunyi namun suaranya berbeda lebih mengarah nyanyian solo, bukan paduan suara piston.

[Post made via Mobile Device] Image
maaf om ada no WAnya?
Ini no WA saya 085811782541. Mohon minta berbagi pengalamannya om
Last edited by Jumali on Sat Jul 29, 2017 11:01 am, edited 1 time in total.

Post Reply